Skip to content

Lewati Lereng Telomoyo, LAZiS Jateng Salurkan Bantuan Pendidikan Yatim dan Sembako untuk Lansia

Waktu Baca: < 1 minute

SEMARANG.LAZiS Jateng Online—Agung Widodo, pimpinan Cabang Kabupaten Semarang mengatakan pada Rabu (24/2) LAZiS Jateng melakukan penyaluran bantuan pendidikan anak yatim dan sembako untuk lansia. Penyaluran dilakukan melewati lereng Gunung Telomoyo tepatnya di RT 3 RT 1 Dusun Tolokan, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang.

“Sejumlah 18 orang lansia dhuafa dan tujuh anak yatim dhuafa hadir dan mendapat santunan. Penyaluran ini dilakukan di daerah lereng gunung sebagai bentuk keseriusan dalam menyebarkan kebermanfaatan,” tutur Agung.

Agung menambahkan dalam penjelasannya, kebersamaan dirasakan selama acara berlangsung karena adanya makan bersama dan saling bercengkrama.

Dalam acara sederhana itu, Muniroh selaku tokoh masyarakat mengatakan, pihaknya merasa bahagia karena bisa bekerjasama dengan LAZiS Jateng, sehingga lansia dan yatim dhuafa bisa mendapat perhatian dan dukungan lebih.

Hingga sore hari, LAZiS Jateng telah mengantarkan sembako untuk Karsiyem (80) seorang lansia yang sudah tidak bisa berjalan ke titik lokasi acara. Ia hidup sebatang kara sejak 10 tahun yang lalu. “Terima kasih sudah repot repot mengantarkan sembako untuk si mbah,” ungkapnya bahagia.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Baca Lainnya

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *