“Saya bersyukur Allah masih ngasih banyak nikmat sama saya. Hanya ini yang bisa saya kerjakan buat mencukupi kebutuhan keluarga,..
Selagi masih bisa, apapun saya lakukan, asal halal dan tidak merugikan orang,” kata Pak Toto Kusbiantoro (43 Tahun)
———
Tiap hari Pak Toto berkeliling kampung di Mulyoharjo, Pemalang menjajakan kopinya. Mau panas, mau hujan, beliau tetap bekerja keras mencari nafkah & penghidupan.
Meski kedua kakinya lumpuh, Pak Toto tak lantas menyerah dengan keadaan. Beliau terus berjuang, mencari penghasilan halal dengan berjualan kopi keliling demi keluarga untuk bisa sekadar makan.
Dengan penghasilan tak seberapa, Pak Toto tak pernah mengeluh. Ia yakin bahwa Allah selalu bersamanya. Syukurlah, kami sempat bertemu dan menyampaikan sedikit bantuan darimu.
Sahabat, kita bantu Pak Toto biar tetap semangat menjalani kehidupan bersama keluarganya yuk. Kamu bisa bantu beliau dan saudara kita yang membutuhkan di luar sana melalui :
BSI 7077755661
A.n Lazis Jateng Pusat