Skip to content

Menderita Sakit Jantung dan Hati, LAZiS Jateng Bantu Nisa

Waktu Baca: < 1 minute

SALATIGA.LAZiS Jateng Online—Tim Penyaluran cabang Salatiga, Almudasir melaporkan pada Rabu (6/1) LAZiS Jateng menyalurkan bantuan kesehatan untuk Nisa, balita yang menderita sakit jantung dan hati. Informasi ini diterima redaksi melalui pesan tertulis.

“Hari ini kami menyalurkan bantuan susu bayi untuk Dik Nisa di salah satu Rumah Sakit di Semarang. Menurut dokter, Dik Nisa membutuhkan nutrisi agar pertumbuhannya tetap stabil meski dalam kondisi seperti ini,” terang Almudasir.

Almudasir mengatakan berdasarkan keterangan dokter, Nisa harus dilakukan tindakan operasi agar dapat sembuh. Ia menambahkan saat dikunjungi, kondisi perut Nisa membuncit dan matanya menguning. Pertumbuhannya memang terbilang lambat karena penyakitnya tersebut, untuk itu LAZiS Jateng memberikan bantuan susu untuk memenuhi kebutuhan nutrisi balita mungil itu.

“Bantuan yang disalurkan ini adalah bantuan tahap awal, selanjutkan akan dibentuk program untuk galang donasi melalui kanal crownfunding agar Dik Nisa bisa segera dioperasi cangkok hati. Selain menggalang dana untuk operasi, LAZiS Jateng akan terus mendukung keluarga Dik Nisa dalam memenuhi kebutuhan obat atau pun nutrisi hariannya,” pungkas amil muda ini.

Dalam kesempatan penyaluran ini, Badriyatun selaku orang tua Nisa mengatakan, “Terimakasih banyak sudah di dampingi dari LAZiS Jateng. Kami tidak bisa membalas kebaikan semuanya, semoga Allah memudahkan aktifitasnya. Sekali lagi trimakasih keluarga besar LAZiS Jateng.”

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Baca Lainnya

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *