Skip to content

Alhamdulillah, Daging Qurbanmu Bahagiakan Saudara di Daerah Pelosok & Minus Qurban

Waktu Baca: < 1 minute

Sahabat, bersyukur banget ya di tahun ini kita masih dikasih kesempatan ketemu sama bulan Dzulhijjah/ Idul Adha. Kesempatan emas buat ibadah dan tentunya berbagi kebaikan.

Nah, lewat ibadah qurban yang sahabat amanahkan pada kami, alhamdulilah banyak saudara kita yang turut ngerasain manfaatnya. Salah satunya masyarakat di Ds. Semanding, Kab. Semarang.

Wilayah pelosok, minus qurban dan termasuk rawan akidah ini jadi salah satu lokasi penyembelihan sekaligus distribusi qurban oleh tim @lazisjateng.smg

Syukurlah, sekitar lebih dari 200an warga masyarakat di sana turut merasakan kebahagiaan di momen idul Adha (29/6) kemarin. Maklum aja, udah lebih dari 3 tahun ini saudara kita di sana nggak merasakan daging qurban pas Hari Raya Idul Adha loh.

Pak Arif selaku tokoh masyarakat di sana ngucapin terima kasih banyak atas tanda cinta yang sahabat hadirkan untuk mereka. Doa terbaik semoga Allah menerima ibadah sahabat kepedulian semua.

Terima kasih ya sahabat buat sinergi yang luar biasa di Idul Adha tahun ini. Siap lanjutkan kebaikan di Idul Adha tahun depan kan? Yuk, berikan kontribusi terbaik bersama kami di program lainnya lewat :

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Baca Lainnya

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *