Musim dingin ekstrem mulai menerpa saudara kita di Palestina pada periode akhir tahun 2024 – awal tahun 2025. Diprediksi, musim dingin ini terus berlangsung hingga beberapa bulan kedepan.
Kondisi ini tentu sangat berdampak pada kesehatan warga Gaza. Terlebih, di tenda-tenda pengungsian, mereka terus bertahan dari gempuran zionis Israel.
Alhamdulillah, berkat doa dan dukungan dari Sahabat, pada 6 Januari 2025 lalu, LAZiS Jateng bersama mitra dan dibantu relawan lokal telah menyalurkan hadiah pakaian hangat untuk mereka.
Di tenda pengungsian Khan Younis, sebanyak 50 anak telah Sahabat hangatkan dengan pakaian hangat. InshaAllah hadiah dari kita bisa sedikit meringankan kondisi saudara kita di sana.
Terima kasih ya, Sahabat. Mari, bersama kita terus Kuatkan Palestina dengan kembali mengirimkan kontribusi terbaik dengan klik banner di bawah ya!
